Jumat, 11 Mei 2012 5/11/2012

Biochar, Penyubur Tanah Kering dari UB

Image: corbis.com
MALANG - Mahasiswa Program Doktor Ilmu Pertanian Universitas Brawijaya (UB) Malang, Sukartono, menemukan bahan penyubur tanah kering dan berpasir yang dinamakan Biochar.

Menurut Sukartono, dengan dengan menggunakan Biochar, kesuburan tanah pada lahan kering dan berpasir dapat diperbaiki. Ia mampu meningkatkan kandungan C-organik tanah khususnya pada lapisan 0-10 cm. Selain itu, Biochar lebih efektif digunakan karena pelapukan atau dekomposisinya bertahan sekira tiga tahun dibandingkan dengan bahan organik segar seperti kompos dan pupuk kandang.


"Dengan menggunakan Biochar, kita dapat mempertahankan unsur hara lebih lama dibanding pupuk kandang yang harus diberikan setiap musim tanam," kata Sukartono, belum lama ini.

Sukartono menjelaskan, pupuk biasa akan mudah terkikis ketika hujan, namun tidak demikian dengan Biochar.

Biochar dapat dibuat dari limbah pertanian organik, seperti sisa-sisa penebangan kayu, tempurung kelapa, dan kotoran sapi. Cara pembuatannya pun cukup mudah. Terlebih dahulu batok kelapa dibakar hingga menghasilkan material berwarna hitam, yakni arang. Selanjutnya, material tersebut didinginkan sehingga akan dihasilkan butiran partikel berukuran 1 mm yang sudah disaring. "Butiran ini yang nantinya dinamakan Biochar," katanya.
(rfa)
sumber : http://kampus.okezone.com/read/2012/05/01/372/621579/biochar-penyubur-tanah-kering-dari-ub 

0 Comments On "Biochar, Penyubur Tanah Kering dari UB"

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

BERITA TERKINI

« »
« »
« »

GALERY AGROTEKNOLOGI

Cari Blog Ini

Blogger Indonesia

Blogger Indonesia

ANDA PENGUNJUNG KE

Diberdayakan oleh Blogger.
Blogger Templates

Translate

close

Entri Populer

SALAM AGROTEKNOLOGI

SALAM AGROTEKNOLOGI

Cuaca Hari ini

free counters

HASIL PERTANIAN

HASIL PERTANIAN

Pengikut

About Me