Minggu, 24 Juni 2012 6/24/2012

Mahasiswa Unsyiah KKN ke 60 Desa

Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), 16 Juni-16 Juli mendatang mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) ke 60 desa dalam lima kecamatan di Aceh Besar.
Pelepasan mahasiswa KKN itu dilakukan Penjabat (Pj) Rektor Unsyiah, Prof Dr Samsul Rizal MEng di Lapangan Tugu Kampus Darussalam, Banda Aceh, Rabu (13/6) siang. Selain seluruh peserta KKN, kegiatan itu juga dihadiri oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dan perangkat desa dari daerah tujuan mahasiswa KKN.

“Sebelumnya Unsyiah sudah pernah mengadakan KKN, tapi masih sebagai pilot project. Jadi tahun 2012 adalah angkatan pertama pelaksanaan KKN secara resmi. KKN kali ini harus bisa membantu menyelesaikan masalah masyarakat. Apa yang dibutuhkan oleh masyarakat mesti mampu didorong pemenuhannya sedikit demi sedikit oleh mahasiswa melalui KKN,” kata Samsul.

Dari evaluasi nasional yang dilakukan beberapa perguruan tinggi, menurut Samsul, diketahui KKN memiliki banyak manfaat untuk mahasiswa, masyarakat, pemerintah daerah, maupun perguruan tinggi. “Namun demikian, KKN masih perlu pengembangan dan perbaikan agar peserta KKN dapat berkiprah optimal bersama masyarakat tanpa kehilangan arti mendasar dari falsafah, pengertian dan tujuan kegiatan itu,” jelas Samsul Rizal.

Sementara Kepala Badan Pelaksana KKN Unsyiah, Dr Mustanir MSc kepada Serambi, kemarin, mengatakan, mulai tahun ini, program KKN Unsyiah diarahkan ke KKN Tematik yang merupakan wahana penerapan ilmu dan teknologi untuk membantu dan mendampingi masyarakat dalam melakukan pemberdayaan menuju kehidupan yang lebih baik.

Menurutnya, KKN itu dilaksanakan atas kerja sama Unsyiah dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). “KKN tahun ini mengambil tema tentang Kelautan dan Perikanan. Direncanakan setiap tahun tema tersebut akan berganti mengikuti tren dan hasil mufakat. Sebelum diberangkatkan, peserta KKN akan mendapat pelatihan singkat terkait tema tersebut,” ujar Mustanir.(jal)
sumber : www.serambi news.com 
                http://aceh.tribunnews.com/2012/06/15/mahasiswa-unsyiah-kkn-ke-60-desa

0 Comments On "Mahasiswa Unsyiah KKN ke 60 Desa"

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

BERITA TERKINI

« »
« »
« »

GALERY AGROTEKNOLOGI

Cari Blog Ini

Blogger Indonesia

Blogger Indonesia

ANDA PENGUNJUNG KE

Diberdayakan oleh Blogger.
Blogger Templates

Translate

close

Entri Populer

SALAM AGROTEKNOLOGI

SALAM AGROTEKNOLOGI

Cuaca Hari ini

free counters

HASIL PERTANIAN

HASIL PERTANIAN

Pengikut

About Me