Rabu, 18 Juli 2012 7/18/2012

Perhitungan Kebutuhan Benih


 


Kebutuhan benih untuk penanaman tergantung dari jarak tanam, jumlah benih per
lubang tanam, dan daya tumbuh benih. Berikut disampaikan contoh cara
menghitung kebutuhan benih.
Pada percobaan Dosis Pemupukan N pada Jagung Hibrida dan Varietas Bersari
Bebas
digunakan petak percobaan berukuran 7.5 m x 10 m dan jarak tanam 80 cm x 20
cm. Apabila daya tumbuh benih jagung tersebut 85%, tentukan:

(1) berapa butir benih yang diperlukan untuk luas petak percobaan tersebut bila
ditanam 1 butir benih per lubang tanam.
(2) bila diketahui bobot 1000 butir benih jagung adalah 250 g, tentukan bobot
benih yang dibutuhkan untuk luas 1 hektar
Jawab:
Langkah untuk menjawab pertanyaan (1) adalah:
- Hitung lubang tanam dengan cara mengalikan jumlah baris dan jumlah lubang
dalam baris; dimana:
jumlah baris tanaman = (10/0.8 + 1) = 13.5 dibulatkan ke bawah menjadi 13
baris
jumlah lubang dalam baris = (7.5/0.2+1) = 38.5 dibulatkan ke bawah menjadi
38 baris.
Jumlah lubang tanam adalah = 13 * 8 = 494 lubang tanam.
- Hitung jumlah benih dengan mengalikan jumlah lubang tanam dengan jumlah
benih yang ditanam per lubang yaitu = 494 * 1 butir = 494 butir.
- Kalikan kebutuhan benih tersebut dengan memperhitungkan daya tumbuhnya.
Daya tumbuh 85% berarti tiap 100 butir benih yang akan tumbuh menjadi
tanaman baru adalah 85 butir. Dengan demikian kebutuhan benih per petak
menjadi = 494 * 100/85 = 581 butir.
- Jadi jumlah benih yang dibutuhkan = 581 butir per petak percobaan.
Langkah untuk menjawab pertanyaan (2) adalah:
- Hitung jumlah benih yang dibutuhkan per hektar dengan membagi luas lahan
1 hektar (10000 m2) dengan luas petak percobaan, selanjutnya kalikan dengan
kebutuhan benih untuk petak percobaan tersebut:
= 10 000 m2 / 75m2 * 581 butir = 77 490 butir.
- Kalikan jumlah benih tersebut dengan bobot 1000 butir untuk mengetahui
bobot benih yang dibutuhkan, yaitu:
= 77 490/1000 * 250 g = 19 372 g = 19.4 kg
- Jadi benih jagung yang dibutuhkan adalah 19.4 kg per hektar.

sumber : http://ekowiwiko.blogspot.com/2011/05/perhitungan-kebutuhan-benih.html

0 Comments On "Perhitungan Kebutuhan Benih"

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

BERITA TERKINI

« »
« »
« »

GALERY AGROTEKNOLOGI

Cari Blog Ini

Blogger Indonesia

Blogger Indonesia

ANDA PENGUNJUNG KE

Diberdayakan oleh Blogger.
Blogger Templates

Translate

close

Entri Populer

SALAM AGROTEKNOLOGI

SALAM AGROTEKNOLOGI

Cuaca Hari ini

free counters

HASIL PERTANIAN

HASIL PERTANIAN

Pengikut

About Me